Hello guys...
Kita bertemu lagi di produk review
Akhir-akhir ini banyak banget produk lokal yg bermunculan..dan sudah semakin variatif
Jadi semakin banyak yg penasaran untuk dicoba 😁
Nah...kali ini kita akan bahas produk contour kit lokal yg cukup jarang
Purbasari dengan seri Hydra-nya mengeluarkan produk Purbasari 3 in 1 Face Contour Kit
Kemasan
Kemasan
Kemasan hitam dove dengan net 12 g. Sesuai namanya, isinya ada 3 bagian. Bagian paling gelap untuk contour, teksturnya matte. Tengah untuk highlighter, teksturnya juga matte dan disarankan untuk dipakai di area bawah mata, kening, tulang hidung dan dagu. Paling kiri, luminizer, teksturnya shimmer, warnanya gold dan dipakai di area tulang pipi.Kacanya besar yaaa, hampir full seukuran kemasannya, jadi cocok dan convenient dibawa untuk ngaca or touch up.
Dibandingkan dengan Mizzu, kemasannya lebih kecil dan ramping, isinya 0,5 g kurang sedikit. Ukuran kacanya sama, hampir full, tapi untuk ukuran palettenya, Purbasari berbentuk kotak dan tampak lebih besar, berbeda dengan palette kebanyakan yg bentuknya bulat.Untuk beratnya, Purbasari jauh lebih ringan.
Warna & Tekstur
Kombinasi warnanya memang dikhususkan untuk kulit sawo matang jadi mungkin kurang cocok untuk kulit lebih terang. Buat aku, cocok dong! Warna palette Mizzu lebih cenderung ke cool tone dibandingkan Purbasari, lebih ke neutral dan warm tone. Walaupun begitu, warnan contournya mirip jadi cocok untuk kulit sawo matang. Jadi buat skintone kayak aku, kamu punya dua pilihan contour palette brand lokal.
Harga
Harganya Rp 55.000 saja, lebih terjangkau dibandingkan Mizzu (Rp 99.000). Kamu bisa beli di toko offline seperti DanDan atau online seperti Shopee. Dengan harga segitu, kamu bisa dapat contour & highlighter kit.
Hasil Aplikasi
Setelah diaplikasi, warna contournya ternyata cukup gelap. Jadi bisa memberi tekstur warna yang bagus untuk mengatasi aplikasi foundation yang flat. Highliternya tekturnya yg matte cocok untuk set bagian bawah mata dan warnanya pas dengan contour, tidak terang berlebihan. Aku paling suka dengan Luminizernya (ini kyknya lebih cocok jd highlighternya), tekturnya yg shimmer membuat wajah jadi lebih glowing. Apalagi warnanya gold-ish, pas untuk kulit sawo matang. Aku suka bangeett!! Bisa kamu pakai juga di area ujung dalam kelopak mata. Pas bgt untuk acara dengan tema glam.
Kesimpulan
Menurut aku, produk ini worthed ya. Affordable dan hasilnya juga bagus, cocok banget untuk kulit Indonesia, khususnya sawo matang. Jadi ga perlu bingung klo butuh produk contour untuk hasil yg glam.
Sekian review dari aku..semoga bermanfaat
See you on next posting...Tetap semangat !! 💋💋
Comments
Post a Comment