5 Alasan Susah Move On dari Drakor Prison Playbook


Aku baru tahu sekarang kalau nonton drakor bisa jadi candu. Setelah selesai nonton World of the Married, langsung bingung mau nonton apalagi. 

Rekomendasi serial lain sudah muncul di timeline Netflix.

Sayangnya masih belum tergerak. Jujur, aku termasuk agak pemilih. Nonton drakor itu juga butuh komitmen. Kalau dari episode pertama nggak suka, langsung skip!

Akhirnya pilih Prison Playbook. Serial ini hanya ada 1 season dengan 16 episodes.
Ceritanya tentang atlet baseball yang terkenal, Kim Je-Hyuk. Dia melukai seseorang yang mencoba memperkosa adiknya. Akhirnya dia harus menjalani masa detensi & akhirnya menjalani putusan dipenjara.
Sesuai judulnya, sudah pasti latar ceritanya di penjara.

Sebagai pahlawan nasional Korea, tentunya ini menjadi berita besar. Dan pastinya banyak penggemar di Penjara. Apakah Kim Je-Hyuk akan diperlakukan berbeda ? Bisakah Kim Je-Hyuk bertahan hidup di penjara ? Bagaimana karir olahraga Kim Je-Hyuk ? 

Kali ini kita nggak akan bahas detail ceritanya ya, silahkan ditonton sendiri. Tapi kali ini aku akan bahas 5 alasan aku susah banget move on dari serial ini.

Baca Juga : Pengalaman Pertama Baca Buku Digital via Gramedia Ebook & Digital

Bukan Drama Cinta

Ini alasan utama. Aku cukup selektif pilih drama korea yang nggak terlalu menonjolkan kisah cinta. Dari judulnya sudah pasti ini jauh dari drama cinta. Apalagi temanya juga penjara, tema yang sepertinya jarang diangkat menjadi versi drakor.Akhirnya nggak nyesel sama sekali.

Banyak Pemeran Favorit 😍

5 Alasan Susah Move On dari Drakor Prison Playbook

Disini banyak aktor yg aku suka, yang sebelumnya pernah main di serial favorit aku. Aktor yang sebelumnya main di Reply 1988, Itaewon Class, World of the Married dan Hospital Playlist. Setiap kali mereka muncul, langsung otomatis teriak kesenangan. Lihat mereka jadi semakin yakin drakor sesuai dengan selera.

Ini Beneran Penjara ? 😱

5 Alasan Susah Move On dari Drakor Prison Playbook

Suasana penjara ini jauh dari kesan menakutkan & menyeramkan. Beda banget dari setting penjara versi Amerika. Disini lebih mirip kayak rumah susun. Hihihi. Selnya bersih, teratu dan dihuni oleh 4-5 orang. Selama mereka disini juga diisi dengan kegiatan bermanfaat seperti bercocok tanam & membuat furniture.  Naksir banget dengan suasanya jadi mau dipenjara aja. Hehehehe. Eh tapi nggak tahu ya aslinya begini atau nggak hihihi.

Serial Lucu Tapi Nggak Dipaksa 😂

5 Alasan Susah Move On dari Drakor Prison Playbook

Tahu kan ada beberapa drama korea yang lucu banget. Mirip dengan Welcome to Waikiki, tapi adegan-adegan lucu disini nggak terlalu dipaksakan. Menurut aku, lebih mirip dengan Reply 1988. Kamu nggak bakalan bosan nonton serial ini & pastinya bikin mood jadi baik. Lebih lucu lagi karena rata-rata aktornya berwajah datar jadi makin terasa lucunya. Pokoknya wajib nonton yaa klo butuh hiburan nggak pake mikir. Lol.

Interaksi Terpidana Dengan Sipir 💗

5 Alasan Susah Move On dari Drakor Prison Playbook

Salah satu hal yang menyentuh hati adalah interaksi antara penghuni penjara dengan sipir. Mereka akrab banget bahkan sering ngopi bareng. Drama berlatar belakang penjara tapi jauh banget dari kesan seram. Walaupun ada beberapa sipir yang galak, tapi terkadang sipir yang baik seperti Letnan Paeng akan bekerjama penghuni sel 6 (tempat Kim Je-Hyuk tinggal). Poin ini sih yang paling ditonjolkan di drama ini. Love banget!

Tokoh Favorit

Boleh tambah ya...Dua orang ini jadi favorit nih, khususnya Letnan Paeng! Duuh jatuh cinta banget sama karakter Letnan Paeng. Selain lucu & baik, orangnya peduli banget. Bakal berurai air mata deh setelah mengenal tokoh ini. Satunya lagi Kim Yong-Chul. Walaupun muncul sebentar, tapi karakternya memberi kesan mendalam lho. Adegan singkat yang bikin jatuh cinta.

5 Alasan Susah Move On dari Drakor Prison Playbook

 Happy Watching & Stay Safe Guys...

Comments

  1. Aku juga ngikutin drama ini setelah Hospital Playlist gara2 yang buat dramanya sama hehehe. Tapi jadi penasaran, apa bener penjaranya sebagus itu ya hahaha karena bayangan kita kan jauh banget
    Tapi, emang drama ini kocak banget lah! Meskipun bosen diawal2 tapi makin ke belakang makin bagus!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah, sepertinya selera drakor kita sama Kak. Iya lebih kocak dari Hospital Playlist. Awalnya ga berharap byk sih tapi akhir2nya seru. Makasih sudah mampir Kak 😄

      Delete

Post a Comment