Kita jadi belajar beradaptasi dengan kondisi yang
nggak menguntungkan ini. Salah satu hal yang juga perlu jadi perhatian adalah
merawat diri kita sendiri. Merawat diri membuat hati kita lebih bahagia lho.
Kali ini aku akan membahas produk skincare dari Scarlett. Aku termasuk terlambat sih membahas produk ini. Banyak yang bilang produk ini ampuh memutihkan kulit kita.
Jujur aku nggak terlalu tertarik efeknya yang bisa memutihkan, tapi lebih ke wanginya yang konon enak banget.
Scarlett Body Scrub Romansa
Kemasannya sama seperti body scrub pada umumnya.
Ukurannya lebih besar dengan isi 200 g. Agak kaget sih pas beli. Produk ini dijamin bisa bertahan lebih lama.
Teksturnya lebih kering dibandingkan body scrub pada umumnya. Aplikasi ke kulit jadi lebih susah tapi keringnya jadi lebih cepat, cukup diamkan 2-3 menit saja. Biasanya aku bersihkan dengan air hangat & handuk. Ini lebih mudah untuk membersihkan sisa body scrub.
Wanginya memang enak banget & kulit jadi terasa bersih. Suka !
Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante
Ini produk paling favorit. Shower Scrub dikemas dalam botol plastik bening dengan isi 300 ml. Warna produknya warna warni ada hijau, ungu & kuning sesuai dengan kandungan dalam scrubnya. Aku pilih Pomegrante, ini sepertinya wangi paling populer, dan benar saja wangi banget.
Dalam scrub ada butiran warna warni yang membuat produk ini semakin unik. Aku pakai spons mandi, tambahkan shower scrub & bahasi dengan air.
Produk ini beda dengan body shower pada umumya. Lebih banyak kandungan moisturizer jadi setelah dibilas masih terasa sisa sabun. Jangan khawatir ya nanti akan hilang dengan sendirinya.
Shower scrub ini wanginya luar biasa sih. Masih tersisa di baju & handuk. Enak banget ! Mandi jadi lebih fun.
Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Charming
Wangi.Wangi.Wangi. Kesan pertama untuk semua produk Scarlett. Nggak heran banyak yang suka produk ini. Membuat perempuan jadi lebih istimewa.
Body lotion ini juga dikemas dalam botol plastik dengan pump berisi 300 ml. Tekstur produknya creamy tapi mudah diaplikasi & cepat menyerap.
Wanginya juga bisa bertahan seharian. Klo lupa pakai parfum, body lotion ini bisa jadi pengganti.
Overall, aku suka banget produk ini. Pas untuk merawat diri di rumah saat situasi pandemi. Wangi yang segar juga bisa menaikkan mood. Lebih semangat buat kerja & aktivitas lain.
Tetap semangat ya & jaga kesehatan...
Comments
Post a Comment