Hair Care Routine untuk Rambut Rontok

 

Hair Care Routine untuk Rambut Rontok

Siapa disini yang punya masalah kerontokan rambut ? Ngacung ! 🙋 Aku kebetulan memang punya masalah rambut. Alasan faktor keturunan, rambut aku rontok & memang nggak bisa diobati. Hal yang bisa dilakukan hanya sedikit mengurangi & merangsang pertumbuhan rambut sedikit lebih cepat. Biasanya aku pakai perawatan rambut dari Erha. Harganya relatif mahal jadi aku mencari produk dengan harga yang lebih terjangkau. Ternyata ada produk dari Mustika Ratu yang khusus untuk rambut rontok. Yuk langsung disimak !

Mustika Ratu Hair Oil Cem Ceman

Hair Oil ini dibuat dari minyak kelapa yang diolah secara tradisional dengan bahan-bahan alami untuk merawat kilau rambut, membantu merawat kehitaman rambut dan merawat kekuatan akar rambut agar tidak mudah patah atau rontok.

Cara pakai : gosokkan pada rambut & kulit kepala satu jam sebelum keramas atau sebelum tidur. 

Harganya IDR  25.000-30.000, Shopee/Tokopedia

Wanginya enak & aroma kelapanya tidak terlalu tercium. Aku pakai minyak rambut ini satu jam sebelum keramas.Pilihan lain adalah ditinggal semalaman. Hair oil ini sangat berminyak jadi jalan lupa lapis bantal kamu dengan handuk.

Biasanya setelah keramas, rambut masih banyak yang rontok bahkan setelah kering.Setelah pakai produk ini, kerontokan rambut aku relatif berkurang. Love it!

Hair Care Routine untuk Rambut Rontok

Mustika Ratu Shampoo Bayam

Shampoo ini mengandung air sari daun bayam (Spinacia Oleracea) dan Trichogen Liposomes untuk membantu mengurangi kerontokan rambut dan membantu merawat kekuatan akar rambut, sehingga rambut tetap sehat dan tidak mudah rontok. 

Cara pakai : oleskan merata di rambut da kulit kepala lalu pijat perlahan.

Harganya IDR  25.000-28.000, Shopee/Tokopedia

Kesan pertama lihat produk ini, agak bingung sih ada shampoo versi bayam. Produk ini juga menggunakan bahan natural jadi sudah terbayang shampoonya tidak berbusa. Duh!

Wanginya segar & nggak ada bau herbal sama sekali. Shampoonya juga berbusa & nggak membuat rambut jadi kering. Shampoo ini pas banget untuk membersihkan sisa Cem-Ceman setelah dibiarkan 1 jam. Selalu nggak sabar pakai shampoo ini. Kerontokan rambut juga relatif berkurang.

Baca Juga :  My Favourite Hair Mask Untuk Rambut Kering

Mustika Ratu Hair Tonic Penyubur Rambut

Produk ini dibuat dari Ekstrak Kina dan Urang Aring untuk membantu merawat pertumbuhan rambut, memberi nutrisi & menjaga kekuatan akar rambut agar tidak mudah rontok. Kandungan Piroctone Olamine untuk mengurangi ketombe & gatal-gatal karena ketombe. 

Harganya IDR 20.000-25.000, Shopee/Tokopedia

Cara pakai : aplikasikan ke kulit kepala setelah keramas, setiap pagi atau malam hari disertai memijat kulit kepala. 

Produk ini wanginya kuat banget. Sebelum dipakai, aku pindahkan produk ini ke botol spray untuk memudahkan aplikasi. Aplikasikan perlahan di bagian akar rambut khususnya di area yang rambutnya mulai menipis & pijat perlahan. Dalam waktu sekitar 2 minggu, rambut baru sudah mulai tumbuh di area yang diinginkan. Produk ini yang paling cepat habis karena aplikasi di semua bagian rambut. 

Hair Care Routine untuk Rambut Rontok
 

Miranda Hair Serum With Eclipta Alba Oil

Serum rambut dengan kandungan minyak Moroccan Argan yang membuat rambut berkilau, halus dan lembut. Diperkaya dengan Ekstrak Urang Aring yang membuat rambut tampak hitam, serta multivitamin untuk merawat rambut kusam, akibat paparan sinar matahari atau proses kimiawi pada rambut. Serum ini tidak berminyak dan tidak lengket di rambut, dengan keharuman yang segar dan tahan lama. 

Harganya IDR 42.000-58.000, Shopee/Tokopedia

Produk ini memiliki 4 varian; Jojoba Oil, Kukui Nut, Aloe Vera & Eclipta Alba Oil. Disini juga ada varian khusus untuk rambut rontok yaitu Kukui Nut atau Kemiri. Kemiri memang berkhasiat untuk mengurangi kerontokan rambut.

Berhubung hair oil sampai hair tonic khusus rambut rontok, aku tambahkan produk untuk merawat rambut rusak yaitu Eclipta Alba Oil. Aku sering pakai pelurus rambut jadi hair serum ini penting supaya rambut tidak kusam, kering & rusak. Hair serum ini juga membantu banget kalau kebetulan aku pakai shampoo perawatan khusus yang membuat rambut kering. Hair oil ini juga nggak lengket & wangi.

Buat kamu yang lagi punya masalah rambut rontok, produk-produk ini bisa dicoba lho. Harganya terjangkau & bisa dibeli di supermarket terdekat. Wanginya juga enak banget. 

Happy Trying & Stay Safe

Comments

  1. Wah review-nya bagus kak, bisa nih nanti tak rekomendasiin ke sodara yang suka ngeluh masalah rambut rontok

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Kak silahkan dicoba. Semoga bermanfaat juga.

      Delete
  2. Wah pas banget nih rambutku lagi sering rontok, makasih infonya ka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Kak, selamat mencoba & makasih sudah mampir.

      Delete

Post a Comment